Foto : Genangan Banjir di Desa Teluk Lancang
ARSYNEWS.id, TEBO - Puluhan Kepala Keluarga (KK) di Desa Teluk Lancang, Kecamatan VII Koto terendam banjir. Setelah, luapan sungai Batanghari menggenangi rumah warga di Desa setempat.
Pelaksana Tugas (Plt) Kalak BPBD Kabupaten Tebo Ahmad Roni mengatakan, data yang kita terima, ada 59 KK, 1 mushola dan 1 hektar sawah. Namun saat ini air sudah mulai menyusut.
"Akses jalan padang lamo, awalnya ketinggian air mencapai 40 hingga 60 cm, namun saat ini telah surut dan bisa dilalui," ungkapnya, Jum'at (28/02/2025).
Katanya, BPBD Kabupaten Tebo telah menyerahkan sejumlah bantuan kepada korban banjir, melalui Camat VII Koto agar meneruskan ke korban yang terdampak.
Sedangkan, ia menghimbau kepada masyarakat yang berada di Daerah Aliran Sungai (DAS) melalui Kecamatan, untuk waspada dengan banjir kiriman. (Red_Arn)
Posting Komentar